Nama : Amelia Putri
Liliani
Npm/Kelas : 10210607 / 3 EA 18
STRATEGI PEMASARAN
Perhatian kita dalam pemasaran haruslah diawali dengan
riset pemasaran yaitu untuk meneliti kebutuhan dan keinginan konsumen. Sesuai
dengan tujuan pemasaran, maka inti pemasaran adalah penciptaan nilai yang lebih
tinggi bagi konsumen
daripada nilai yang diciptakan oleh pihak pesaing. Strategi usaha yang cocok
dengan konsep tersebut adalah memproduksi barang dan jasa apa yang bisa dijual
dan bukan menjual barang dan jasa apa yang bisa diproduksi. Strategi pertama
sangat tepat dan sesuai dengan inti pemasaran, sedangkan strategi kedua tidak
tepat karena tidak memperhatikan kebutuhan dan keinginan konsumen. Prinsip
dasar pemasaran yaitu menciptakan nilai bagi langganan (customer value),
keunggulan bersaing (competitive advantages), dan fokus pemasaran. Tujuan
pemasaran bukan mendapatkan langganan (get customer), akan tetapi memperbaiki
situasi bersaing (improve competitive situation). Dalam konteks ini, seorang
wirausaha harus mampu memproduksi barang dan jasa dengan mutu yang lebih baik,
harga yang lebih murah, dan penyerahan yang lebih cepat daripada pesaing.
1. PERENCANAAN
PEMASARAN
Pembahasan tentang strategi perusahaan,
tidak bisa lepas dari perencanaan, arahan, atau acuan gerak langkah perusahaan
untuk mencapai suatu tujuan. Ada beberapa langkah dalam merencanakan pemasaran
bagi usaha baru:
Langkah 1: Penentuan Kebutuhan dan
Keinginan Pelanggan
Untuk
mengetahui kebutuhan dan keinginan pelanggan, pertama-tama harus dilakukan
penelitian pasar atau riset pemasaran. Riset pasar harus diarahkan pada
kebutuhan konsumen, misalnya barang atau jasa apa yang diinginkan dan
dibutuhkan konsumen, berapa jumlahnya, kualitas yang bagaimana, siapa yang
membutuhkan, dan kapan mereka memerlukan. Riset pasar dimaksudkan untuk
menentukan segmen pasar dan karakteristik konsumen yang dituju.
Langkah 2: Memilih Pasar Sasaran Khusus
(Special Target Market)
Setelah mengetahui
kebutuhan dan keinginan konsumen, langkah berikutnya adalah memilih pasar
sasaran khusus. Ada tiga jenis pasar sasaran khusus, yaitu:
(1) Pasar individual (individual
market).
(2) Pasar khusus (niche market).
(3) Segmentasi pasar (market
segmentation).
Dari tiga
altematif pasar sasaran tersebut, bagi perusahaan kecil dan usaha baru lebih
tepat bila memilih pasar khusus (niche market) dan pasar individual (individual
market). Sedangkan untuk perusahaan menengah dan besar lebih baik memilih
segmen pasar (segmentation market).
Langkah 3: Menempatkan Strategi
Pemasaran dalam Persaingan
Penerapan strategi pemasaran sangat
tergantung pada keadaan lingkungan persaingan pasar yang ada dari hari kehari.
Keberhasilan dalam segmentasi pasar sangat tergantung pada potensi yang
menggambarkan permintaan dari lingkungan persaingan.
Langkah 4: Pemilihan
Strategi Pemasaran
Strategi pemasaran ialah paduan dari
kinerja wirausaha dengan hasil pengujian dan penelitian pasar sebelumnya dalam
mengembangkan keberhasilan strategi pemasaran. Untuk menarik konsumen,
wirausaha bisa merekayasa indikator-indikator yang terdapat dalam bauran
pemasaran (marketing mix), yaitu probe, product, price, place, promotian.
Segmentasi (Segmentation)
Menggunakan segmentasi pasar adalah
untuk membantu perusahan untuk lebih memahami kebutuhan basis dalam pelanggan
tertentu . Bila mnggunakan segmentasi pasar , penting untuk menentukan factor-factor
yang akan dipertimbangkan . faktor-faktor yang disebut variable segmentasi .
Variabel segmentasi perlu berhubungan dengan kebuuhan , pengunaan , atau jasa .
Memilih variable segmentasi yang tepat adalah bagian penting dalam penargetan
pasar konsumen tertentu .
Menurut Solomon dan Elnora (2003:221), segmentasi adalah ”The
process of dividing a larger market into smaller pieces based on one or more
meaningful, shared characteristic”. Dengan melaksanakan segmentasi pasar,
kegiatan pemasaran dapat dilakukan lebih terarah dan sumber daya yang dimiliki
perusahaan dapat digunakan secara lebih efektif dan efisien dalam rangka
memberikan kepuasan bagi konsumen. Selain itu
perusahaan dapat melakukan program-program pemasaran yang terpisah untuk
memenuhi kebutuhan khas masing-masing segmen.
Ada beberapa variabel segmentasi yaitu:
1.
Demografis, Segmentasi ini dilakukan dengan
membagi pasar ke dalam kelompok-kelompok berdasarkan variabel demografis
sepert: Usia, jenis kelamin, besarnya keluarga, pendapatan, ras, pendidikan,
pekerjaan, geografis.
2.
Psikografis
Segmentasi ini dilakukan dengan membagi pasar ke dalam kelompok-kelompok yang berlainan menurut kelas sosial, gaya hidup, kepribadian, dan lain-lain. Informasi demografis sangat berguna, tetapi tidak selalu menyediakan informasi yang cukup untuk membagi konsumen ke dalam segmen-segmen, sehingga diperlukan segmen berdasarkan psychografis untuk lebih memahami karakteristik konsumen.
Segmentasi ini dilakukan dengan membagi pasar ke dalam kelompok-kelompok yang berlainan menurut kelas sosial, gaya hidup, kepribadian, dan lain-lain. Informasi demografis sangat berguna, tetapi tidak selalu menyediakan informasi yang cukup untuk membagi konsumen ke dalam segmen-segmen, sehingga diperlukan segmen berdasarkan psychografis untuk lebih memahami karakteristik konsumen.
3.
Perilaku
Segmentasi ini dilakukan dengan membagi konsumen ke dalam segmen-segmen berdasarkan bagaimana tingkah laku, perasaan, dan cara konsumen menggunakan barang/situasi pemakaian, dan loyalitas merek. Cara untuk membuat segmen ini yaitu dengan membagi pasar ke dalam pengguna dan non-pengguna produk.
Segmentasi ini dilakukan dengan membagi konsumen ke dalam segmen-segmen berdasarkan bagaimana tingkah laku, perasaan, dan cara konsumen menggunakan barang/situasi pemakaian, dan loyalitas merek. Cara untuk membuat segmen ini yaitu dengan membagi pasar ke dalam pengguna dan non-pengguna produk.
Agar segmen pasar dapat bermanfaat maka harus memenuhi beberapa karakteristik :
• Measurable : Ukuran, daya beli, dan profil segmen harus dapat diukur meskipun ada beberapa variabel yang sulit diukur.
• Accessible : Segmen pasar harus dapat dijangkau dan dilayani secara efektif.
• Substantial : Segmen pasar harus cukup besar dan menguntungkan untuk dilayani
• Differentiable: Segmen-segmen dapat dipisahkan secara konseptual dan memberikan tanggapan yang berbeda terhadap elemen-elemen dan bauran pemasaran yang berbeda.
• Actionable : Program yang efektif dapat dibuat untuk menarik dan melayani segmen-segmen yang bersangkutan.
Langkah dalam mengembangkan segmentasi yaitu:
1. Mensegmen pasar menggunakan variabel-variabel permintaan, seperti kebutuhan konsumen, manfaat yang dicari, dan situasi pemakaian.
2. Mendeskripsikan segmen pasar yang diidentifikasikan dengan menggunakan variabel-variabel yang dapat membantu perusahaan memahami cara melayani kebutuhan konsumen tersebut dan cara berkomunikasi dengan konsumen.
jurnal-sdm.blogspot.com/2009/09/strategi-pemasaran-marketing-strategy.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar